rss
twitter
    Find out what I'm doing, Follow Me :)

Selasa, 26 Mei 2009

Menulis apapun...


kata orang, menulis itu menyembuhkan. bagi saya, yang menyembuhkan itu Allah, ya memang betul, dan bisa jadi menulis adalah salah satu "syariat", sebagai mana obat bagi si sakit. hakikatnya, sang penyembuh, tetap Allah SWT, yang Maha kuasa atas diri kita.

banyak hal yang ingin saya tulis, tapi tak mungkin semuanya dikeluarkan begitu saja, seperti kran yang mengeluarkan air. biarlah setiap pikiran tersaring oleh "alat penyaringnya", untuk menuliskan apa yang seharusnya ditulis, dan untuk menyuarakan apa yang sehrusnya dikatakan.

nah, sekarang saya hanya ingin berceloteh, ketika saya lupa, saya jadi ingat. hah!!, bagaimana itu bisa terjadi, katanya lupa, tapi kok ingat, bagaimana ini, kok setengah-setengah...kalo lupa dan ingat, dua kata itu seperti sebuah judul lagu ya, lagunya band kuburan, yang judulnya lupa-lupa tapi ingat itu.

ya, memang benar, jika ingat "lupa" saya jadi ingat "band Kuburan". lagunya biasa aja, dan ga ada yang istimewa dari liriknya...menceritakan tentang seorang musisi yang lupa tentang lirik lagu yang dibuatnya, dan dia hanya ingat kuncinya saja. tapi saya baru kepikiran judul menarik tentang tulisan ini, yaitu "saat lupa, berbuah rupiah". lagu lupa-lupa tapi ingat memang bercerita tentang "lupa", bukan seperti kebanyakan lagu di indonesia, yang didominasi oleh tema "cinta'.

tapi lihatlah, ternyata "lupa" juga bisa jadi bisnis, "lupa" juga bisa menghasilkan uang. dan inilah ciri kreativitas. bagi kita "lupa" seringkali menjadi hal yang sederhana, dan senantiasa dilewatkan, bahkan bisa jadi "lupa" bahkan menjadi penyebab kegagalan-kegagalan kita. tapi lihatlah, ternyata, sekumupulan musisi kota bandung yang menamakan dirinya "kuburan", telah "merancang" "lupa", menjadi mesin penghasil uang.

sekarang, lihatlah layar kaca anda, biasanya di pagi hari, dimana program2 musik ramai bermunculan, akan ada sebuah band dengan tampilan ghotic dan sangar....tapi lucu, membawakan lagu "lupa".

terlepas dari siapa band tersebut, dan apa yang mereka sampaikan, ada satuhal berharga yang dapat saya ambil. ternyata hal sederhana, bagi orang jenius selalu dapat dipandang sebagai sesuatu yang luar biasa, dan menghasilkan tentunya.

Tidak ada komentar:

Cari Blog Ini